Berpacaran Positif untuk Remaja?

Sabtu, 19 Juni 2010

Hubungan pertemanan pada remaja bisa berubah menjadi cinta-cintaan. Jika anak remaja Anda sudah mengenalkan pasangannya, maka jangan dulu cemas karena dunia gebetan pada remaja punya sisi baik untuk kepribadian anak. Syaratnya, supervisi orangtua tetap kuat, dengan cara diskusi terbuka.

Menurut psikolog remaja Roslina Verauli, masa remaja adalah waktu puncak membangun konsep diri, termasuk untuk eksistensinya. Menjalin pertemanan dan memiliki perasaan lain yang berbeda terhadap lawan jenis merupakan salah satu ekspresi emosi remaja.

Lantas, sejauh mana hubungan lawan jenis pada remaja ini memengaruhi perkembangan kepribadian anak? Vera menyebutkan:

Memenuhi kebutuhan rekreasi
Dating pada remaja hanya untuk having fun, dan ini memenuhi kebutuhan anak terhadap rekreasi. Kegiatannya juga hanya untuk senang-senang, seperti nonton bareng, jalan bareng teman seusianya, atau belajar bersama.

Mengembangkan kemampuan sosial
Anak belajar tipe manusia, perempuan dan laki-laki, dengan hubungan "pertemanan" ini. Remaja juga belajar etiket antara perempuan dan laki-laki. Hubungan interpersonal sedang didalami pada masa ini.

Belajar membuka diri
Tak mudah untuk membuka diri kepada orang lain. Di sini, anak belajar membangun kedekatan, saling percaya, dan berbagi.

Kebiasaan Buruk yang Memicu Kanker Serviks

Minggu, 06 Juni 2010

Kanker serviks adalah salah satu penyakit yang paling mematikan di kalangan wanita. Di dunia, setiap 1 menit ada perempuan yang meninggal karena penyakit ini. Indonesia pun termasuk negara dengan kasus kanker serviks cukup tinggi: setiap 1 hari, 1 perempuan meninggal akibat penyakit yang juga disebut kanker leher rahim ini.

Meskipun demikian, penyakit ini sebenarnya masih memberikan suatu "keuntungan" bagi calon pengidapnya. "Kanker serviks itu satu-satunya penyakit kanker yang diketahui penyebabnya, yaitu virus human papilloma. Perubahannya pun memakan waktu cukup lama, yaitu 10-30 tahun," ujar dr Ulfana Said Umar saat talk show Are You Protected Enough yang digelar oleh Guardian pada Sabtu (1/5/2010).

Dengan demikian, sebenarnya perempuan memiliki banyak waktu untuk melakukan pemeriksaan dini sebelum infeksi virus HPV tersebut berkembang menjadi kanker. Jikapun setelah menjalani papsmear diketahui terjadi infeksi HPV atau lesi pra-kanker, maka pasien masih bisa menjalani pengobatan.

Banyak hal yang menyebabkan perempuan berpotensi terkena penyakit ini. Di antaranya adalah menikah muda (sebelum usia 20 tahun) karena leher rahim belum siap menerima paparan dari luar, bergonta-ganti pasangan seksual, kehamilan yang sering, merokok, atau sistem kekebalan tubuh yang lemah. Penggunaan kontrasepsi oral jangka panjang juga menjadi penyebab lainnya.

Virus ini sebenarnya bisa saja menempel di bibir vagina, di penis, atau di jari tangan (pria atau wanita), dan tidak membahayakan. HPV baru beraksi ketika terekspos ke dalam leher rahim, yang jaraknya sekitar 10-12 cm dari bibir vagina. Masalahnya, sebagian perempuan tidak menyadari bahwa kebiasaan mereka bisa menyebabkan virus HPV yang semula berada di luar tersebut masuk ke dalam leher rahim.

"Contohnya saja menggunakan air yang kotor untuk membasuh alat kelamin, membasuh dengan douche dengan kondisi air menyemprot ke vagina terlalu kencang, atau memasukkan jari tangan ke dalam vagina (saat masturbasi)," ungkap dr Ulfa.

Perlu diberikan pemahaman pula kepada perempuan bahwa kanker serviks bisa menyerang siapa pun yang aktif secara seksual. Artinya, meskipun belum menikah, jika perempuan tersebut telah aktif secara seksual, maka ia pun berpotensi mengembangkan penyakit ini.

Tiru Cara Anak Makan untuk Diet Anda

Rabu, 26 Mei 2010

Anak-anak adalah mahluk yang polos. Mereka melakukan banyak hal tanpa mereka sadari, namun ternyata memberikan pengaruh yang baik untuk mereka. Misalnya saja, dalam soal makan. Anda sendiri pasti kesal ketika mereka memuntahkan makanan yang tak mereka suka, atau ketika mereka kenyang. Padahal, mereka hanya ingin menunjukkan bahwa mereka sudah kenyang.

Sadarkah Anda, bahwa perilaku anak dalam soal makan ternyata bisa kita tiru untuk menjaga berat badan tidak terus bertambah? Michelle May, MD, penulis buku Eat What You Love, Love What You Eat: How to Break Your Eat-Repent-Repeat Cycle, mengingatkan beberapa kebiasaan makan anak yang kita tinggalkan setelah dewasa:

Hanya makan ketika lapar. Sejak lahir, bayi tahu kapan mereka harus makan, dan mereka menangis untuk memberitahu Anda bahwa mereka lapar. Sayangnya, ketika dewasa, kemampuan ini tidak kita pelajari lagi. Anda bisa memilih makan kapan saja selain karena lapar, entah itu saat ulang tahun teman, ketika stres, waktu iseng, atau selagi ada makan-makan di kantor. Dengan mengenali perbedaan antara perlu dan ingin makan, Anda bisa belajar lagi kapan dan berapa banyak makanan yang Anda butuhkan.

Berhenti makan saat kenyang. Si kecil pasti akan memalingkan muka, tanda bahwa ia tak mau lagi makan. Sedangkan Anda berusaha membersihkan piring Anda meskipun sudah kenyang, karena sadar ada banyak orang kelaparan di dunia. Ini bukan pikiran yang salah, namun Anda bisa mencari cara untuk tidak memaksakan diri menghabiskan makanan di piring. Entah itu dengan membungkusnya (bila makan di rumah makan), atau berbagi dengan teman (jika sejak awal Anda merasa makanan tersebut terlalu banyak untuk Anda).

Cemilan di sela waktu makan. Anak-anak biasanya lebih suka makan makanan ringan, diselingi dengan cemilan sebelum waktu makan berikutnya. Pola makan seperti ini menjaga metabolisme mereka tetap bekerja sepanjang hari. Orang dewasa yang ingin metabolisme tetap baik, perlu meniru cara ini.

Bermain dengan makanan. Makan adalah pengalaman sensorik untuk anak. Mereka senang mencium, menyentuh, dan mengeksplorasi setiap suapannya. Cara seperti ini akan membantu Anda makan lebih sedikit, namun mampu menikmatinya lebih banyak. Anda juga akan menghargai aromanya, penampilannya, dan cita rasanya lebih baik, jika Anda tidak melakukannya sambil menonton TV, mengemudi, atau membaca.

Jadilah picky eater. Anak-anak tidak akan mau makan sesuatu yang tidak mereka sukai, atau makanan yang belum pernah mereka coba. Bayangkan, berapa banyak Anda bisa mengurangi makan jika Anda tidak tetap mengonsumsi makanan yang rasanya kurang Anda sukai.

Belajar mencoba makanan baru. Agar anak mau menyukai makanan yang baru, mungkin Anda harus memaksanya makan 10 kali. Anda bisa menerapkan aturan "dua gigitan". Cobalah dua kali gigitan untuk makanan yang baru. Jika tetap tidak menyukainya, Anda tak perlu memakannya lagi. Tetapi, Anda harus mencobanya lagi kapan-kapan. Nah, hal ini berlaku untuk makanan sehat yang selama ini Anda hindari.

Mengikuti contoh. Apa yang Anda makan, itulah yang akan dimakan anak-anak. Jadi jika sejak ia masih kecil Anda tidak memberikan contoh dengan makan sayur, anak pun tidak akan mengikutinya. Kini giliran Anda untuk mencontoh perilaku baik yang disarankan pada Anda. Jika anak mengikuti pola makan Anda tanpa menyadarinya, sebagai orang dewasa Anda harus mencontoh pola makan yang benar karena Anda tahu apa penyebabnya.

Mengatasi Anak yang Doyan Jajan

Rabu, 12 Mei 2010

Anak tak mau makan lantaran sudah makan di rumah tetangga, atau membeli jajanan. Alhasil, masakan Anda tak menarik lagi bagi anak.

Cara apa yang Anda gunakan untuk mengurangi kebiasaan anak ini? Bagaimana pula membuat anak betah makan di rumah, yang jelas lebih terukur kualitas dan kuantitasnya?

Dokter spesialis gizi klinis, dr Fiastuti Witjaksono, MS, SpGK, mengungkapkan, anak mengenal makanan dari orangtuanya, termasuk soal jajanan. Awalnya orangtualah yang mengenalkan anak dengan berbagai makanan. Karena itu sebaiknya kurangi kebiasaan jajan dengan memberi pengertian kepada anak.

Dr Fia memberi trik lain seputar makan di tetangga. Menurutnya, bekerjasamalah dengan tetangga Anda. Ajak keluarga tetangga membuat kegiatan permainan restoran secara bergantian.

"Anak senang makan dengan permainan. Jika memang sering makan di tetangga, buatlah permainan dengan makan bergantian. Di rumah, susun menu menarik seakan di restoran, bahkan dengan gelas atau piring warna-warni dan menarik. Lalu bergantian di rumah tetangga," ujar dr Fia, dalam talkshow di kegiatan "Sustagen 100% Day" di Citos, Jakarta, Sabtu (1/5/2010) lalu.

Sedangkan, presenter Erwin Parengkuan dan istrinya, Jana, mengatasi masalah ini dengan komunikasi. Kebiasaan memasak bersama di rumah membuat keempat anak Erwin dan Jana betah makan di rumah. Namun tak berarti si buah hati tak pernah jajan di luar.

"Kami akan memberikan pengertian tentang bagaimana cara memasak di rumah, kebersihannya, dan juga bahan makanannya. Lalu dibandingkan dengan jajanan di luar. Mereka akan mengerti bagaimana memilih makanan sehat," papar Jana.

Cara mana yang lebih tepat untuk keluarga Anda: permainan atau komunikasi? Atau Anda punya trik sendiri? Apapun caranya, baik dr Fia maupun Jana dan Erwin bersepakat, dibutuhkan ekstra kesabaran untuk mengajak anak makan, dan terlebih menghabiskan makanannya.

Grosir Busana Muslim

Tentu kata di atas sudah tidak asing lagi di telinga kita, betul gak? Saya sendiri hampir setiap hari melihat promosi GROSIR BUSANA MUSLIM yang ditawarkan oleh toko busana. Salah satu hal yang terlintas di pikiran saya adalah “ mereka lagi kelebihan stok”. Namun ternyata itu salah, ini merupakan penjualan busana muslim dalam jumlah besar atau untuk dijual kembali.

Selain grosir, saya juga sering melihat promosi diskon, entah itu diskon 20% sampai dengan diskon 70% malahan. Yang hari ini saya lihat adalah diskon BAJU HAMIL sampai dengan 50%, wow… kata itulah yang ada di pikiran saya ketika melihat toko memberikan diskon sebegitu besarnya. Apakah mereka rugi? Tentu saja tidak, memang ada penjual yang mau rugi?

Berbagi Tips dan Triks Gratis

Jumat, 07 Mei 2010
Dapatkan Tips dan triks Gratis untuk menghasilkan Uang Dari Blog. Di
www.uangdariblog.com anda akan menemukan banyak sekali tips yang akan
membatu anda mendapatkan penghasilan pertama dari blog. Semua tips dan
trik itu bisa anda dapatkan dengan gratis tanpa mengeluarkan uang
sepeserpun. Selain dari Di www.uangdariblog.com, anda juga bisa
mendapatkan berbagai trik di www.ayoberbagi.com.

Masker Anti-Aging dari Dapur

Rabu, 28 April 2010


Kulit wajah butuh asupan agar tetap cantik. Tak perlu yang mahal atau ke salon. Cukup dari bahan yang ada di sekitaran kita. Berikut diantaranya:

Pelembap wajah: Berikan apa yang diinginkan oleh kulit wajah Anda, maka ia akan terasa lembut, kenyal, dan sehat. Ambil satu cangkir yoghurt tawar (plain yoghurt). Pilih yoghurt yang full-fat, tawar, dan tanpa tambahan pemanis, buah, maupun perisa. Tambahkan pula satu buah pisang yang sudah dihancurkan. Kombinasi keduanya amat baik untuk memberikan kelembapan pada kulit. Sesuaikan proporsi yoghurt dan pisang untuk mendapatkan kekentalan yang diingini, yakni yang bisa menempel setelah dioleskan pada wajah. Oleskan pada seluruh wajah, berbaringlah dan bersantai sekitar 10 menit untuk memberikan waktu masker bekerja. Bilas dengan air hangat, aplikasikan pelembap segera setelah wajah dikeringkan.

Masker Wajah Anti Penuaan Dini:
Ambil 4 tablet aspirin, remukkan dengan sendok, tambahkan tetesan air, aduk hingga membentuk pasta. Campur dengan madu sekitar satu sendok makan. Francisco Cisneros, pimpinan aesthetician di Bliss Spa, di Hotel W, Arizona, mengatakan, "Bahan utama aspirin adalah salicylic acid yang bisa digunakan sebagai alat eksfoliator, sementara madu membantu melembapkan kulit." Oleskan campuran tadi di seluruh wajah, hindari bagian bibir dan mata, biarkan selama 10-15 menit, lalu bersihkan dengan air hangat. Jangan terlalu sering melakukan masker ini, cukup dua minggu sekali untuk menjaga kulit tetap berseri.

Masker Pepaya: Enzim yang dimiliki pepaya menjadikannya pengelupas alami yang baik. Untuk mendapatkan kebaikan dari buah ini, kupas dan bersihkan pepaya dari bijinya, masukkan ke dalam blender atau food processor. Oleskan pepaya di seluruh wajah dan leher, hindari bagian mata dan bibir. Biarkan selama 15 menit. Bersihkan dengan air hangat.

9 Kebiasaan Penting Penunjang Penampilan

Jumat, 23 April 2010

Wanita mana yang tak ingin selalu tampil cantik? Sayangnya, jika tak dirawat, kecantikan alami seseorang bisa memudar. Perhatikanlah beberapa hal di bawah ini untuk membantu Anda tampil cantik senantiasa.

Perhatikan Kualitas Air
Pengaruh pemanasan global sudah mulai terasa di mana-mana, termasuk polusi yang menyerang air tanah di rumah kita. Tak jarang gatal-gatal pada kulit disebabkan oleh menurunnya kualitas air tersebut. Sebaiknya pilihlah sabun dengan ekstra pelembap agar kulit senantiasa terjaga kesehatan dan keindahannya.

Konsumsi Teh Hijau
Di samping air putih dan susu rendah lemak, konsumsi teh hijau juga dipercaya bisa mencegah munculnya kerutan pada kulit. Teh hijau mengandung zat epigallocatechin gallate (EGCG), yang bisa memperbaiki rusaknya jaringan kolagen pada lapisan dermis.

Jaga Stres Anda
Tahukah Anda, bahwa stres bisa meningkatkan hormon kortisol pada tubuh? Akibatnya, kadar minyak pada kulit akan meningkat dan muncullah aneka masalah yang menyerang kulit (seperti jerawat, psoriasis, rosacea, dan seborrhea). Beberapa aktivitas yang bisa dilakukan untuk mencegah munculnya aneka penyakit kulit tersebut adalah meditasi, latihan pernapasan, dan yoga.

Perhatikan Ventilasi Rumah
Di samping polusi udara yang memang bisa merusak jaringan kulit kita, ternyata ruangan tertutup juga bisa mengakibatkan kulit menjadi semakin kering dan kerut pada wajah pun akan semakin nampak jelas. Kalau ventilasi ruangan di rumah Anda kurang baik, sering-seringlah membuka pintu agar sirkulasi udara bisa berjalan dengan lancar.

Pakai Krim Tabir Surya
Ternyata radiasi sinar UV tetap bisa menembus masuk ke dalam ruangan tertutup sekalipun, maka biasakanlah untuk selalu mengaplikasikan krim tabir surya setelah menggunakan pelembap setiap kali sehabis membersihkan wajah pada pagi hari.

Batasi Asupan Produk Susu
Bagi beberapa orang yang memiliki kulit sangat berminyak, sebaiknya jangan terlalu banyak mengkonsumsi susu dan produk susu lainnya. Kandungan lemak yang terdapat pada jenis minuman dan makanan ini bisa menjadi pencetus utama munculnya jerawat pada kulit Anda. Sebagai alternatif untuk menjaga jumlah kalsium pada tubuh Anda, cobalah untuk mengonsumsi kalsium dalam bentuk tablet atau effervescent yang langsung larut dalam air.

Perhatikan Produk Pembersih Wajah
Salah memilih sabun pembersih wajah bisa berakibat fatal bagi kulit wajah Anda. Sebaiknya gunakanlah sabun pembersih wajah yang tak menghasilkan terlalu banyak busa karena bisa mengakibatkan kulit menjadi kering.

Pilih Produk Berbahan Dasar Air
Wax, foam, dan aneka produk penata rambut lain biasanya mengandung kadar minyak yang bisa menyumbat pori-pori kulit di sekitar rambut Anda. Pilihlah produk penata rambut yang terbuat dari bahan dasar air. Di samping aman untuk kulit, produk jenis ini juga lebih mudah dibersihkan.

Cukupi Waktu Tidur
Pastikan Anda memejamkan mata selama 7-8 jam setiap harinya. Kualitas tidur yang baik akan membawa pengaruh positif bagi kulit Anda.

Kenali Kebutuhan Kulit Sesuai Usia

Sabtu, 17 April 2010


Mengenali problem kulit sesuai usia dan cara merawatnya, akan membuat kita bisa mempertahankan kulit yang awet muda. Untuk itu Anda perlu mencari tahu tipe kulit Anda. Berikut penjelasan mengenai tipe-tipe kulit menurut ahli kulit dan kosmetika, dr Arika F Andini dari House of Ristra:

1. Kulit normal
Ciri-cirinya: Kulit lembut dan lembap, pori-pori terlihat namun tidak terlalu besar, dan di daerah T terlihat berminyak. Jenis kulit ini sering disebut kulit kombinasi.

2. Kulit kering
Ciri-cirinya: Pori-pori hampir tidak terlihat, tidak lentur, kendur, produksi lemak di kulit sedikit sekali, kulit bersisik dan agak kasar ketika diraba. Garis-garis penuaan juga mulai terlihat.

3. Kulit berminyak
Ciri-cirinya: Kelenjar minyak di wajah amat aktif (muka terlihat licin), wajah berpori-pori besar (mirip kulit jeruk), komedo banyak, perabaaan kulit kasar dan sering berjerawat.

Kulit kita, terutama pada wajah dan leher, akan berubah seiring dengan pertambahan usia. Pada masa kanak-kanak, kulit akan terasa kenyal dan lentur karena kandungan air dalam kulit ada 13 persen. Saat berusia dewasa, produksi air berkurang sehingga kandungan air dalam kulit tinggal 7-13 persen saja. Jumlahnya makin berkurang saat kita memasuki usia dewasa matang, yakni hanya 7 persen saja.

Dengan pertambahan usia, problem kulit semakin banyak, di antaranya:
1. Anak-anak (<13 tahun): kulit normal.
2. Remaja (13-19 tahun): berminyak-berjerawat (di bagian hidung, pipi, dagu, dada, dan punggung).
3. Dewasa muda (20-30 tahun): normal berminyak-berjerawat atau bernoda hitam.
4. Dewasa (30-40 tahun): kering, bernoda hitam, terjadi penuaan, kulit mulai terlihat garis-garis penuaan, terutama di daerah sudut mata, hidung, sekitar bibir, dan dahi.
5. Awal lansia (40-50 tahun): kering-bernoda hitam.
6. Lansia (>50 tahun): penuaan dan kanker kulit.

Perawatan untuk jangka panjang:

Tahap I: Membersihkan
Sabun yang digunakan:
* Non alkalis, pH sesuai dengan fisiologis kulit (pH Balanced).
* Membersihkan wajah dua kali sehari waktu mandi (pagi dan sore/malam).

Tahap II: Melembapkan
* Mencegah kekeringan kulit dengan menggunakan moisturizer dan body lotion.
* Kulit yang ekstra kering menggunakan body cream atau body butter.

Tahap III: Melindungi (dari sinar matahari)
* Fisik: Gunakan payung, topi lebar, dan pakaian tertutup.
* Kimia: Aplikasikan sunscreen sebagai alas foundation.

Tahap IV: Membuang kulit mati
Mengangkat sel kulit mati dan kotoran di permukaan kulit dengan melakukan scrubbing dua kali seminggu.

Obat Herbal Aman

Jumat, 16 April 2010
Apakah yang paling kita takutkan ketika memakai obat modern selain OBAT HERBAL? Ya tentu saja seperti yang kita ketahui kalau menggunakan obat modern, yang mengandung banyak obat kimia, efek samping merupakan momok yang sangat menakutkan bagi kita. Ya memang sudah banyak penelitian yang membuktikan kalau pengaruh dari obat kimia jauh lebih besar jika di bandingkan dengan OBAT TRADISIONAL. Efek samping dari obat yang mengandung kimia, perlahan namun pasti akan berubah menjadi penyakit baru di dalam tubuh kita jika di pakai dalam waktu yang panjang dan dengan dosis yang besar pula.

Berbeda jika kita menggunakan obat tradisional yang memang alami. Efek samping yang kecil, bahkan tidak ada merupakan factor yang membuat kita merasa aman jika meminum obat yang alami. Tentu saja di jaman sekarang ini, semua barang bisa di palsukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, daripada itu kita harus jeli dalam membeli obat tradisional seperti jamu dan sejenisnya.

Hindari Penuaan Dini dengan Vitamin E

Minggu, 11 April 2010


Banyak perempuan muda yang mengalami penuaan dini pada kulitnya. Kulit terasa kering, dan garis-garis halus mulai muncul di dahi atau sudut mata. Penuaan sebenarnya dapat Anda tunda, asalkan Anda rajin merawat kulit dari sekarang.

Salah satu cara menunda penuaan di kulit adalah dengan mengonsumsi vitamin E. Vitamin E merupakan antioksidan terkuat yang mampu mencegah kerusakan serat kolagen dan elastin dari akibat radikal bebas, dan meningkatkan proses regenerasi dan keratinisasi sel-sel kulit. Hasilnya, kulit kita tidak tipis dan kering karena kandungan air tidak menguap dari kulit. Kulit terjaga elastisitasnya, dan tidak cepat keriput.

''Yang perlu disadari oleh perempuan Indonesia adalah bahwa cantik itu tidak instan. Seperti halnya operasi plastik yang berlangsung cepat hasilnya, maka akan secepat itu juga efeknya menghilang,'' jelas Inge Meliana, Brand Manager Natur-E, dalam peluncuran Natur-E Journey to Beauty 2010 di Jakarta Pusat, Jumat (05/02/2010).

Ia melanjutkan, menjadi cantik itu sebuah perjalanan. Kita memulainya sekarang dan mendapatkan hasilnya nanti. Yang perlu kita lakukan saat ini adalah investasi (dengan membeli dan menggunakan vitamin E) agar kulit kita tetap terjaga elastisitasnya hingga tua nanti.

Untuk perawatan wajah, vitamin E tidak hanya digunakan sebagai konsumsi oral, tetapi juga sebagai krim atau gel yang diaplikasikan langsung pada wajah.

''Kami banyak mendapatkan masukan dari konsumen yang menggunakan Natur-E sebagai masker untuk pemijatan wajah,'' ujar Inge.

Konsumen biasanya menggunakan kapsul vitamin E ini untuk totok wajah atau masker. Caranya dengan mengeluarkan isi dari 2 soft kapsul, lalu mencampurnya dengan olive oil atau baby oil. Oleskan pada wajah dan lakukan pemijatan ringan selama 15 menit setiap 2-3 hari sekali (atau dua kali seminggu).

Dalam hitungan satu bulan, dibarengi dengan penggunaan oral, sudah terasa perubahan yang signifikan. Para konsumen mengaku wajah jadi lebih cerah, kenyal, dan juga bebas masalah.

Dari makanan dan suplemen

Satu kapsul Natur-E mengandung 100 IU vitamin E alamiah yang terbuat dari ekstrak biji gandum dan esktrak minyak bunga matahari. Jumlah ini (satu kapsul sehari), sudah mencukupi kebutuhan kulit wanita. Berbeda jika kita tidak mengkonsumsi suplemen.

Vitamin E juga bisa kita peroleh dari bahan makanan, seperti kacang-kacangan, mangga, brokoli, buah kiwi, atau bayam. Namun kandungan vitamin E yang masuk dari makanan hanya sebesar 10-15 IU saja. Jumlah itu hanya mampu mencukupi kebutuhan gizi harian, bukan kebutuhan kulit.

Vitamin E sendiri bisa dikonsumsi oleh perempuan mulai usia 17 tahun. Untuk setiap tingkatan usia, dosis yang dibutuhkan juga berbeda. Perempuan usia 17-25 tahun membutuhkan 1 soft kapsul vitamin E (100 IU), 2 kapsul untuk usia 25-35 tahun, dan 3 kapsul untuk usia di atas 35 tahun.

Honor Selebriti untuk Tampil di Fashion Week

Minggu, 28 Maret 2010


Setiap kali Anda menghadiri acara peragaan busana, baik di Indonesia maupun di luar negeri, barisan bangku depan pasti dipenuhi wajah-wajah terkenal. Di Amerika, para desainer umumnya membayar para selebriti untuk duduk di front row. Kalaupun tidak dibayar, mereka masih diterbangkan ke lokasi fashion show, diminta mengenakan busana dari para desainer tersebut, plus tata rias wajah dan rambut gratis.

Bayaran mereka tergantung setinggi apa kualitas bintangnya. Contohnya, Rihanna. Penyanyi asal Barbados ini tercatat sebagai selebriti termahal yang dihadirkan sebagai front rower. Untuk menghadiri New York Fashion Week beberapa waktu lalu, Rihanna dibayar 100.000 dollar AS. Hal ini tidak mengherankan karena saat ini perempuan berusia 21 tahun itu tergolong stylish dan punya nilai berita yang tinggi.

Rihanna bukan satu-satunya selebriti yang dibayar mahal untuk menghadiri pekan mode. Beyonce juga termasuk tamu VIP yang mendapat honor antara 80.000 dollar AS-100.000 dollar AS untuk setiap penampilannya di barisan depan peragaan busana. Setelah itu, ada nama-nama lain, seperti si kembar Mary Kate dan Ashley Olsen, bahkan Maggie Gyllenhaal dan Chloe Sevigny yang dianggap punya gaya yang edgy.

Uniknya, banyak pula selebriti yang masuk dalam daftar tak diundang. Di antaranya, Paris Hilton dan Lindsay Lohan (padahal dulunya ia termasuk tamu VIP). Entahlah, apakah hal ini disebabkan ulah mereka yang kurang "berkelas" di lingkup pergaulan. Adapun selebriti seperti Jennifer Lopez malah mengalami penurunan honor. Berikut adalah daftar tamu undangan sesuai kelasnya:

A-list guests:

Rihanna (100.000 dollar AS atau lebih)
Beyonce (80.000 dollar AS- 100.000 dollar AS)
Mary Kate and Ashley Olsen (masing-masing 80.000 dollar AS)
Julianne Moore (60.000 dollar AS)
Maggie Gyllanhal (60.000 dollar AS)
Chloe Sevigny (60.000 dollar AS atau lebih)
Jennifer Lopez (tahun 2005: 80.000 dollar AS; tahun 2010: 30.000 dollar AS)
Lindsay Lohan (tahun 2006: 60.000 dollar AS; tahun 2010 tidak diundang)
Colin Firth (sebelum membintangi A Single Man: 5.000 dollar AS; sesudahnya 15.000 dollar AS)

B-List
Blake Lively (50.000 dollar AS)
Leighton Meester (40.000 dollar AS)
Hillary Duff (40.000 dollar AS)
Pemain Gossip Girl lain (25.000 dollar AS)
Jared Leto (25.000 dollar AS)
Cliven Owen (10.000 dollar AS)
Kristen Bell (tidak dibayar, tetapi transportasi, make-up, dan pakaian ditanggung)

C-List

Kim Kardashian (35.000 dollar AS-50.000 dollar AS)
Amanda Bynes (25.000 dollar AS-30.000 dollar AS)
Eliza Dushku (tidak dibayar, tetapi transportasi, make-up, dan pakaian ditanggung)

D-List

Paris Hilton (gratis atau tidak diundang)
Para pemeran Jersey Shore (tidak diundang)
Para pemenang America’s Next Top Model (gratis)

Memakai Hak Tinggi Tanpa Menyakiti Kaki

Selasa, 23 Maret 2010


Sepatu hak tinggi memang punya segudang manfaat. Mulai dari menambah tinggi badan, hingga membuat kaki pemiliknya terlihat lebih jenjang.

Namun terkadang, sepatu hak tinggi membawa banyak masalah untuk kaki. Salah satu problem mereka yang gemar menggunakan sepatu hak tinggi adalah betis yang berotot, jari-jari yang membengkak, bahkan tak jarang salah urat, atau varises.

Padahal, Anda bisa lho, tetap memakai sepatu berhak tinggi tanpa menderita karenanya. J. Alexander, juri America's Next Top Model, memberikan beberapa tips menggunakan sepatu hak tinggi tanpa harus menyakiti kaki dan tubuh kita.

1. Hindari membeli sepatu hak tinggi yang tidak pas, atau memiliki ukuran 1 kali lebih besar dari ukuran kaki Anda. Patokannya, tidak ada ruang yang tersisa pada bagian tumit, sehingga kemungkinan Anda tergelincir, kaki bengkak, atau cedera semakin kecil.

Jika Anda memaksakan menggunakan ukuran yang 1 kali kali lebih kecil atau bahkan lebih besar, bukan kaki saja yang akan sakit, tetapi juga seluruh tubuh dan wajah Anda. Kalau sudah begini, mana kuat berjalan mengelilingi mall saat sedang sale besar-besaran?

2. Gerakan kaki seperti mengayun. Saat menggunakan sepatu hak tinggi, Anda tidak mungkin menggerakkan kaki seperti menggunakan sandal hak datar. Menggunakan hak tinggi berarti Anda menumpu seluruh berat badan pada ujung kaki. Jadi ayunkan kaki saat melangkah. Fokuskan gerakan pada ujung kaki, agar tubuh Anda tetap seimbang.

3. Langkahkan kaki lebih panjang. Saat menggunakan sepatu hak tinggi, biasakan untuk melangkahkan kaki lebih lebar agar memberikan ruang untuk kaki yang lain. Dengan demikian kemungkinan untuk tersandung dengan kaki lainnya akan berkurang. Selain itu, melangkahlah dengan lebih lambat (langkah panjang tapi lambat). Inilah cara berjalan paling aman.

4. Gunakan bantalan pencegah varises. Tarikan urat pada kaki saat menggunakan sepatu hak tinggi akan membuat Anda tidak nyaman. Gunakan bantalan sepatu dari gel yang akan meredam tekanan langsung pada urat kaki Anda. Saat ini toko yang menjual sepatu hak tinggi umumnya sudah melengkapi dengan bantalan gel dari silikon.

5. Rendam kaki. Selalu rendam kaki dengan air hangat dan garam mandi sehabis seharian menggunakan high heels. Cara ini bisa melancarkan peredaran darah yang mungkin tersendat ketika menggunakan hak tinggi.

Desain Sepatu yang Oke

Rabu, 17 Maret 2010


Sepatu yang terlihat menarik dan bagus, tak selalu berarti baik untuk kondisi kaki Anda. Perhatikan desain dan bentuknya agar Anda tak menyesal setelah membeli. Tak jarang sepatu cantik bisa meninggalkan bekas luka di sana-sini karena terlalu ketat dan bergesek dengan kulit Anda. Supaya tak menyesal saat membeli sepatu, berikut adalah beberapa hal yang bisa Anda perhatikan saat mencoba sepatu yang ingin dibeli. Tak perlu diingat semua, tapi yang penting Anda paham bahwa sepatu yang nyaman adalah investasi terbaik untuk kaki Anda.

- Terpasang dengan nyaman dan mampu menggenggam kaki secara maksimal.

- Sepatu harus fit atau pas di kaki dan mampu menahan titik berat tubuh secara maksimal.

- Dari bagian depan telapak kaki hingga tumit tidak ada yang tertekan. Bagian terluas sepatu harus sesuai dengan bagian terluas kaki (biasanya ada di belakang jempol dan kelingking).

- Panjang sepatu harus mampu menahan tekanan saat kaki bergerak. Artinya,a da sisa ruang yang cukup (tidak kurang atau lebih) yang memungkinkan kaki nyaman saat tubuh beraktivitas. Cukup ketat untuk menghindari gesekan ke depan dan belakang.

- Punggung kaki atau tengah sepatu (biasanya tepat di tempat tali sepatu) harus sedikit longgar dan tidak membebani atau mengikat terlalu kencang.

- Heel atau hal sebaiknya tak lebih dari 4cm, pas untuk genggaman kaki, membatasi gerak berlebihan, dan antiselip.

- Cukup ruang untuk perubahan volume saat telapak kaki mengembang, terutama saat beraktivitas.

- Seimbang. Sol tidak terlalu tebal agar tidak membatasi gerak normal kaki saat berjalan. Bola solnya convex (seperti bakiak) akan terjadi rocking, yang bisa memengaruhi stabilitas lateral.

- Dapat mentransfer berat badan ke lantai secara efektif dan merupakan fondasi yang baik. Sepatu sebaiknya ringan, sehingga tidak terlalu membebani kaki.

- Terbuat dari bahan yang lembut dan agak elastis.

Toko Busana Muslim Di Ujung Jari Anda

Jumat, 12 Maret 2010
Dengan semakin berkembangnya pengguna internet, banyak sekali bisnis yang dulunya hanya ofline store sekarang sudah merambah ke internet. Salah satunya yang semakin berkembang adalah toko BUSANA MUSLIM online. Memang tidak bisa di pungkiri lagi kalau market yang besar sangat menggiurkan untuk dijajal. Dengan toko offline, yang berbelanja hanya orang orang dari daerah yang dekat dengan toko, namun dengan sistem online, market mereka sekarang sudah merambah ke seluruh indonesia, bahkan ke seluruh dunia.

Bisa di bayangkan omzet yang masuk setiap bulan jika kita sudah memiliki banyak langganan yang sudah percaya dengan kualitas dan layanan dari toko online kita. Kendala yang paling banyak di temui pengusaha toko BAJU MUSLIM adalah masalah ukuran yang tidak cocok, barang tidak sesuai dengan gambar, dan pengiriman yang lama. Namun masalah tersebut tentu saja bisa di atasi oleh para pebisnis sejati.

Mengatasi Bibir yang Pecah-pecah

Rabu, 10 Maret 2010


Suka membasahi bibir dengan cara menjilat ketika merasa bibir Anda kering? Padahal, bibir bisa makin kering dan bahkan pecah-pecah jika Anda mencoba membuat bibir jadi lembap dengan membasahinya dengan air liur. Hal ini disebabkan oleh zat asin dari air liur. Jika Anda bekerja di ruangan ber-AC dalam waktu yang cukup lama, kemungkinan bibir menjadi kering dan pecah-pecah makin besar.

Untuk mengatasi bibir yang pecah-pecah, ikuti tips dari Audrey Kunin, dermatolog dari Kansas City, Missouri, berikut.

1. Pilih pelembap yang tepat
Gunakan pelembap yang mampu melekat agar cepat meresap ke bagian yang pecah-pecah. Sebaiknya pelembap mengandung bahan seperti shea butter, ataupun yang mengandung senyawa petrolatum dan dimethicone yang berfungsi menjaga kelembapan dan tekstur kulit. Jika Anda sering bertugas di bawah terik matahari gunakan pelembap dengan SPF (sun protection factor) agar bibir tidak menghitam.

2. Gunakan lipbalm yang mengandung pH balance
Kadang, pemakaian peralatan kosmetik, pasta gigi, obat kumur, dan pembersih muka bisa merusak keseimbangan pH kulit Anda. Nah, lebih baik cari bahan yang memang seimbang dengan pH kulit Anda (pH 7).

Akan cukup membantu bila Anda menggunakan lipbalm setelah menggosok gigi atau mencuci muka. Sebab kandungan detergen atau alkohol dalam produk pembersih wajah dan gigi itu bisa menyebabkan kekeringan.

3. Gunakan masker madu
Madu tidak hanya baik untuk masker wajah. Saat Anda menggunakan masker ini, oleskan juga pada bibir. Untuk perawatan sehari-hari, oleskan 3-4 tetes madu ke bibir sebelum tidur.

4. Lipbalm dengan alpha hydroxy acid
Jangan mengelupasi kulit bibir yang pecah. Hal ini dapat mengakibatkan perih dan bahkan berdarah. Bibir pun jadi lebih sensitif. Untuk mengangkat lapisan kulit mati itu, gunakan lipbalm yang mengandung alpha hydroxy acid. Jangan menggunakan scrub, washlap, atau alat lain yang bisa melukai bibir.

5. Perbanyak minum dan makan buah
Jika Anda mengalami bibir pecah tanpa mengenal waktu, kemungkinan Anda kurang minum, atau kekurangan serat. Perbanyak makan buah dan sayur-sayuran sehingga menjadi tidak kekurangan gizi.

Gaya Eksotis di Rio Fashion Week

Minggu, 28 Februari 2010



Penampilan para tamu di pekan mode ternyata berbeda-beda antara kota yang satu dengan yang lain. Lain New York Fashion Week, lain pula Rio Fashion Week. Di pekan mode yang digelar di ibukota Rio de Janeiro ini, sejumlah tamu tampil tak seglamor umumnya tamu yang menghadiri pekan mode di Paris atau Milan. Meskipun begitu, mereka menampilkan gaya khas Brazil yang eksotik. Coba lihat contohnya di bawah ini.

1. Kenakan pakaian dengan warna cerah dan menyolok
Anda yang memiliki kulit sawo matang atau kuning langsat tak perlu takut berekspresi dengan warna-warna terang yang semakin menonjolkan warna kulit Anda. Agar kulit tidak tampil kusam, hindari warna-warna yang kalem atau soft.

2. Tampilkan kaki yang jenjang dengan stiletto
Menggunakan hak tinggi akan membuat kaki Anda terlihat kencang dan jenjang. Jika Anda menggunakan sepatu dengan terbuka, maka betis Anda akan terlihat lebih indah. Bahkan tampilan siluet kaki Anda pun menjadi lebih langsing.

3. Gunakan ikat pinggang
Ketika Anda menggunakan overcoat, gunakan juga ikat pinggang. Contoh gaya Katie Holmes, ia selalu menambahkan belt meskipun sedang menggunakan jaket atau overcoat. Pria amat senang melihat lekukan di pinggang saat Anda menggunakan belt. Ikat pinggang akan membuat pinggang Anda jauh lebih langsing.

4. Jangan takut menunjukkan lekuk tubuh Anda
Menunjukkan lekuk tubuh tidak selalu berarti menunjukkan belahan dada, bukan? Bisa saja menunjukkan lengan atau tungkai Anda yang jenjang. Kenakan celana pendek atau rok mini, terusan yang menunjukkan lengan Anda yang kencang, atau gaun backless yang menunjukkan punggung Anda yang mulus. Di atas itu semua, jangan lupa untuk tampil percaya diri.

5. Kenakan warna hitam
Warna hitam memang bisa melangsingkan tubuh. Namun jangan sampai Anda terlihat seperti anggota The Addams Family karena menggunakan sepatu, dress, dan tas yang serba hitam. Ada sebuah trik yang bisa digunakan untuk menggunakan ilusi yang bisa membuat Anda tampil langsing pada bagian perut dan pinggang. Contohnya pakaian berwarna hitam dengan bagian kiri dan kanan pinggang yang memakai warna yang lebih soft untuk memberikan aksen lekuk pada tubuh yang lebih ramping. Contohnya seperti yang dipakai Kim Kardashian pada gambar 4.

Morning Shopping dan Donor Darah di Senayan City

Kamis, 25 Februari 2010


Masih dalam momen hari raya Imlek dan hari Valentine, Senayan City menggelar Morning Shopping pada Sabtu, 13 Februari, pukul 07.30 - 10.00.

Acara belanja pagi-pagi kali ini memberikan penawaran yang amat menarik. Beberapa tenant yang ikut berpartisipasi adalah Debenhams, yang memberikan diskon tambahan 30 persen dari diskon awal, diskon hingga 80 persen, plus gratis satu produk untuk produk-produk tertentu. Ada juga lucky sirene, yaitu bonus dan potongan harga khusus untuk 100 pengunjung yang beruntung. Jadi, ketika Anda sedang membayar di kasir, dan tiba-tiba terdengar bunyi sirene, saat itulah Anda menjadi pemenang.

Beberapa brand yang ikut serta adalah AIBI, Alfred Dunhill, Art Fashion, Bebe, Best Denki, Braun Buffel, Converse, C&F Perfumery, Evita Peroni, Guess?, Guess? by Marciano, G-Factory, I Wear Sunglasess, La Senza, Melandas, Miss Selfridge, Nina MG, Planet Sport, Promod, Polo, Puma, Sinequanone, Swatch, The Face Shop, VNC, Vitctorinox, dan beberapa tenant makanan.

Jika Anda besok mengunjungi acara ini, Anda juga akan memperoleh saparan gratis berupa teh atau kopi hangat beserta snack. Untuk Anda yang memegang kartu Debenhams, Anda juga mendapatkan tambahan sarapan gratis berupa jus dan donat.

Sementara itu, pada Selasa, 16 Februari, pukul 09.00 - 15.00 Anda berkesempatan mengikuti aksi donor darah di Hall lantai 8 Senayan City. Aksi donor darah ini hasil kerjasama Senayan City dengan Garuda Indonesia dan Palang Merah Indonesia.

Sukses Mencukur Rambut-rambut Membandel

Rabu, 17 Februari 2010


Mencukur rambut di kaki menjadi populer di kalangan wanita sejak zaman Perang Dunia II, ketika terjadi kekurangan persediaan stocking nylon dan membuat wanita yang ingin kakinya terlihat mulus, harus mencukur rambut di kakinya. Hingga kini, mencukur adalah metode tercepat, termudah, dan paling nyaman dalam menghilangkan rambut yang tak diinginkan pada tubuh. Sayangnya, mencukur hanya akan mengusir rambut paling lama 2-3 hari, kemudian akan tumbuh kembali dan dalam keadaan yang agak tajam.

Supaya upaya mencukur rambut pada tubuh Anda lebih sukses, cobalah membasahi area kulit yang akan dicukur terlebih dulu dengan air, tunggu beberapa saat hingga kelembapan meresap dan rambut menjadi lebih jinak. Lalu oleskan krim cukur, atau shower gel, atau kondisioner rambut jika memang sedang urgent. Jangan pernah mencukur rambut pada tubuh dalam keadaan kulit kering, karena bisa menyebabkan iritasi.

Rambut pada kaki tumbuh searah ke arah bawah, maka mulailah mencukur ke arah yang berlawanan, berarti dari bawah ke arah atas dimulai dari mata kaki. Sementara untuk rambut di ketiak tumbuh ke arah yang berlainan, cukurlah dengan arah ke atas, ke bawah, lalu menyamping, jangan lupa untuk membersihkan mata pisau cukur setiap sehabis satu gerakan agar memaksimalkan hasilnya. Sementara untuk rambut pada garis bikini (bikini line), Anda harus lebih berhati-hati. Agar mencegah iritasi, arahkan mata pisau ke arah tumbuhnya rambut, jangan berlawanan arah.

Untuk menghindari iritasi, jangan mencukur:
- Sebelum berenang ke air yang mengandung klorin atau sebelum pemijatan, scrubbing, atau perawatan scrubbing lainnya.
- Kulit yang baru saja terbakar matahari.
- Kulit kering, karena berisiko melukai kulit.
- Sebelum berolahraga dengan sepeda atau mendaki, karena kegiatan tersebut berpotensi melukai kulit Anda.
- Jangan pula mengoleskan produk AHA atau tabir surya segera setelah bercukur.
- Jangan pula berbagi atau saling meminjam pisau cukur dengan siapapun, termasuk pria. Rambut pria lebih kasar ketmbang wanita, sehingga mata pisaunya cenderung lebih mudah tumpul, dan berpotensi melukai Anda.

Selamat Jalan, Alexander McQueen

Minggu, 07 Februari 2010


Desainer asal Inggris, Alexander McQueen yang kreasinya banyak dikagumi, ditemukan meninggal di rumahnya, Kamis (10/02/2010). Karya-karyanya banyak dikoleksi oleh selebriti-selebriti kenamaan, seperti Sarah Jessica Parker, Rihanna, dan Lady Gaga. Koleksinya McQueen terkenal karena gayanya yang nyentrik dan ekstrem.

Seperti dikutip dari The New York Times, desainer yang berusia 40 tahun ini ditemukan meninggal dengan keadaan tergantung. Ditengarai ia bunuh diri. Kematiannya ini hanya berselang 9 hari sejak kematian ibunya yang terjadi pada 2 Februari lalu. Kerabat McQueen memperkirakan kejadian tersebut membuatnya sangat tertekan. Namun, kepala komunikasi perusahaannya, Samantha Garrett, belum berani mengeluarkan pernyataan resminya.

McQueen dikenal atas desain-desainnya yang dramatik dan luar biasa. Pada tahun 2003, McQueen mendapatkan penghargaan dari Ratu Elizabeth II, ketika itu ia mendapatkan kehormatan dengan diberi julukan Commander of the British Empire karena kemampuannya mendesain pakaian.

Anna Wintour, pemimpin redaksi majalah VOGUE Amerika, menjuluki McQueen sebagai "Salah satu bakat terbesar di generasinya". Kreasinya dengan sangat luar biasa, penuh eksperimen. Ia bisa mencampurkan desain kain dengan teknologi, bergaya gotik, namun tidak meninggalkan kesan estetika, kemudian dibungkus dengan performa yang maksimal di tiap peragaan busananya.

Sekali waktu, ia pernah menampilkan serigala pada peragaan busananya untuk memberikan kesan hidup pada tema Little Red Riding Hood, kali lain ia bisa membawa tulang hewan ke atas panggung, atau bahkan menggunakan make up yang sangat ekstrem pada wajah para modelnya. Uniknya, meski terkesan aneh dan kadang membuat penontonnya mengerutkan dahi, tontonan yang ia berikan selalu menjadi highlight yang ditunggu-tunggu setiap pekan mode tiba.

Ia menjadi kepala desainer rumah mode Givenchy sejak tahun 1996 hingga 2001, kemudian pindah ke perusahaan rivalnya, Gucci. McQueen merupakan salah satu desainer termuda yang mendapatkan titel British Designer of the Year, titel yang ia dapatkan selama 4 kali dari tahun 1996-2003. Ia juga pernah diberikan penghargaan sebagai International Designer of the Year di tahun 2003, di Council of Fashion Designer Awards.

Ramuan Asli AntiKetombe

Kamis, 28 Januari 2010


Setiap hari, secara alami tubuh kita akan memproduksi sel kulit baru dan membuang yang sudah lama dan mati. Termasuk di dalamnya, ketombe, yang merupakan pergantian sel kulit mati yang berlebihan di kulit kepala kita. Biasanya, ketombe disebabkan oleh kulit kepala yang kering atau berminyak. Walaupun masalah ketombe bukanlah suatu penyakit kronis, namun kehadirannya bisa membuat kita merasa tidak percaya diri dan malu. Raciklah bahan alami berikut dan katakan selamat tinggal pada ketombe:

1. Kelapa
Perawatan dengan minyak kelapa adalah langkah terbaik untuk membantu melembapkan rambut yang kering dan kulit kepala yang berketombe. Caranya: Tuangkan 1 sendok teh minyak kelapa di rambut, kemudian lakukanlah pemijatan lembut pada kulit kepala Anda. Gunakan jari-jari kita untuk memastikan minyak sudah menyebar secara merata di seluruh bagian kulit kepala. Diamkan selama 15 menit. Lalu bilas rambut hingga bersih dengan menggunakan sampo yang lembut, seperti sampo bayi. Hindari penggunaan sampo yang keras yang bisa “melucuti” kandungan minyak alami rambut kita. Lakukan perawatan ini satu kali seminggu. Setelah itu, nikmati rambut tanpa ketombe yang juga tidak kering, berkilau, dan mudah diatur.

2. Mayones
Untuk melembapkan rambut yang kering dan berketombe, kita bisa juga menggunakan mayones sebagai pengganti minyak kelapa. Cukup dengan mengaplikasikan 1 sendok teh pure mayonaise pada rambut, kemudian ratakan ke seluruh bagian rambut dan kulit kepala dengan kedua tangan. Bungkus rambut dengan handuk dan diamkan selama 15-20 menit. Lalu, gunakan sampo yang lembut, dan akhiri dengan cuci rambut hingga bersih.

3. Cuka apel
Kandungan asam alami dalam cuka apel bisa menghilangkan minyak dan lemak. Jika masalah ketombe Anda disebabkan oleh keadaan kulit kepala yang berminyak, cobalah pakai cuka apel setiap kali selesai mencuci rambut. Campurkan ½ cangkir cuka ke dalam ¼ cangkir air. Tidak perlu membilas, karena cuka tidak akan merusak rambut kita.

4. Teh chamomile
Selain berkhasiat untuk meredakan kegelisahan dan membuat kita lebih tenang, teh chamomile bisa membantu kulit kepala kita tetap lembap dan sehat. Atasi masalah “si putih” yang membandel dengan menyeduh 3 kantung teh dengan air yang mendidih. Biarkan teh terendam selama 5 menit, lalu angkat kantung teh. Setelah selesai berkeramas, gunakan air teh yang masih dalam keadaan hangat untuk membilas rambut.

5. Lidah buaya
Jus dari tanaman aloe vera memiliki khasiat yang bermacam-macam. Di samping bisa menyembuhkan kulit yang terbakar oleh paparan sinar matahari, lidah budaya juga bisa mengatasi masalah ketombe. Caranya cukup mudah, ambil dan taruh satu gumpal gel lidah budaya pada rambut. Kemudian, gosokkan hingga mengenai seluruh bagian rambut dan kulit kepala. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas sampai bersih.

(Astrid Anastasia/Prevention Indonesia)

Dandanan Tepat, Wajah pun Nyaman Dikejap

Sabtu, 23 Januari 2010


Bersiap pergi berkencan? Siapkan dandanan terbaik Anda agar si dia makin senang mengejap paras Anda. Simak langkah-langkah mudahnya berikut ini:

Perhatikan wajah Anda, apakah ada titik-titik noda yang ingin Anda sembunyikan? Jika ada, gunakan concealer untuk menutup bagian tersebut. Aplikasikan pula concealer secukupnya untuk menutupi lingkar kehitaman di bagian bawah mata.

Ada sebagian orang yang memilih untuk tidak menggunakan foundation atau bedak, karena hal tersebut bisa berdampak pada kulitnya. Namun, jika tidak menggunakan bedak, wajah Anda akan cenderung terlihat berminyak. Bedak pada kulit bisa memberikan kesan lebih matte dan tidak mengilap. Jika Anda tak terlalu nyaman menggunakan banyak bedak di seluruh wajah, cukup gunakan loose powder di titik-titik "rawan", seperti daerah T, pinggiran dahi kiri dan kanan, bagian tulang pipi, dan dagu.

Bibir Lembut
1. Eksfoliasi. Jangan lupa untuk mengeksfoliasi, alias mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk. Tak ada krim khusus eksfoliasi untuk bibir? Gunakan campuran madu dan gula pasir dengan kepekatan yang cukup. Oleskan dan gosok perlahan.
2. Lembapkan. Oleskan lipbalm berbentuk krim yang mengandung petrolatum, shea butter, hyaluronic acid, dimethicone, atau ceramides. Hindari formula yang mengandung wax, karena tak bisa meresap ke dalam kulit. Hindari pula yang mengandung rasa atau pewangi, karena bisa memperburuk kulit pecah-pecah pada bibir.
3. Tambahkan pewarna sesuai pilihan Anda.

Pipi Merona
Jangan remehkan kemampuan perona pipi. Formula pemulas pipi berbentuk krim akan terlihat paling natural, karena terlihat tipis, dan mudah dicampurkan. Untuk mencari tahu warna paling tepat, cubit perlahan pipi Anda, dan samakan warna pemulas pipi Anda dengan warna tersebut.

Maksimalkan Bulu Mata
1. Mulailah dengan menjepit bulu mata Anda untuk membuat bulu mata terlihat lentik. Mulai dengan bagian rambut terdekat dengan bulu mata ke arah terluar.
2. Saat mengaplikasikan maskara, gerakkan tongkat ke kiri dan kanan sambil ditarik menjauh dari mata. Ini akan memaksimalkan penggunaan cairan maskara yang seringkali menggumpal dan tersimpan di sisi-sisi kuas.
3. Untuk membuat bulu mata terlihat lebih panjang dan tidak menggumpal, lakukan pengaplikasian sebanyak tiga lapis. Namun, saat maskara masih basah di bulu mata, upayakan untuk menyisir bulu mata tersebut.

12 Jenis Kardigan untuk Anda

Kamis, 14 Januari 2010



Setiap perempuan pasti memiliki paling tidak satu buah kardigan. Kardigan memang tidak pernah ketinggalan jaman dan bisa dipadupadankan dengan banyak item pakaian. Kardigan juga efektif untuk menutupi kekurangan bentuk tubuh.

Nah, untuk melengkapi koleksi kardigan Anda, inilah beberapa model kardigan yang perlu Anda miliki.

1. Kardigan berikat pinggang
Mereka yang bertubuh kecil atau cenderung mungil memang harus pilih-pilih jenis kardigan, tapi yang satu ini bisa jadi pilihan. Ikat pinggang akan membentuk tubuh mungil Anda jadi lebih berisi. Sebaliknya untuk yang bertubuh lebih penuh, ikat pinggang akan membentuk siluet tubuh yang ramping.

2. Kardigan motif garis dengan ujung lengan menyempit
Jika badan Anda tergolong kurus atau tidak terlalu besar, kardigan dengan motif garis horisontal bisa jadi pilihan. Sebab kardigan jenis ini bisa membuat tubuh Anda terlihat lebih berisi. Untuk yang bertubuh besar, garis vertikal bisa jadi pilihan.

3. Kardigan bercorak
Tidak suka yang motif garis atau polos? Tidak masalah, Anda bahkan bisa tampil lebih manis dengan kardigan bermotif. Pilih bunga-bunga kecil, namun jangan terlalu ramai untuk menghindari kesan besar.

4. Kardigan tanpa kancing
Kini sedang tren kardigan panjang dengan ujung yang asimetris dan tidak menggunakan kancing. Sebagai aksen pemanis, ada kantung di sisi kiri dan kanannya.

5. Boyfriend cardigan
Salah satu kardigan lainnya yang masih jadi tren adalah boyfriend cardigan. Bentuknya sedikit besar dan cenderung panjang, seolah Anda meminjam pakaian ini dari koleksi pasangan Anda. Namun kardigan jenis ini akan mempertegas bentuk tubuh kita.

6. Kardigan dengan kerah
Kerah lipat bisa jadi pilihan untuk kardigan agar tampak semiformal. Cari warna-warna yang cenderung gelap untuk mendapatkan kesan formal.

7. Kardigan dengan warna cerah
Suka warna cerah seperti kuning, merah, merah fanta, atau hijau jeruk lemon? Wuih, Anda akan tampil lebih dinamis dan penuh energi.

8. Model tunik (tangan lebar)
Kardigan model tunik akan membuat tampilan kita jadi lebih sophisticated. Model tunik bisa digunakan untuk kesempatan formal juga.

9. Kardigan dengan tali
Coba sesakali gunakan kardigan dengan tali dari bahan kashmir. Dijamin Anda akan tampil lebih elegan.

10. Model asimetris
Bosan dengan bentuknya yang itu-itu saja? Gunakan saja kardigan model asimetris yang bisa memberikan kesan ringan dan melayang pada ujungnya.

11. Model kerut dan berpita
Butuh lapisan untuk tank top Anda, tapi harus hadir di meeting formal? Jangan takut. Padankan kardigan dengan ruffle, pita, atau kerut untuk membuat tampilan lebih cantik.

12. Model klasik
Inilah jenis kardigan dengan deretan kancing depan yang bisa memberikan tampilan klasik dan juga sekaligus trendy.

Lebih Berani Bermain Warna

Kamis, 07 Januari 2010

Begitu banyak warna yang ada di sekitar kita. Lalu, mengapa harus bersikeras memakai warna yang itu-itu saja? Dengan sedikit pengetahuan sekaligus kreativitas, ubah penampilan Anda jadi lebih istimewa.

Sahabat baik hitam
Oke, hitam memang warna yang bisa bersahabat dengan banyak warna. Namun sebenarnya tidak semua warna cocok dengan hitam, lho. Hitam tidak begitu pas dipadankan dengan warna pastel. Hitam tampil begitu maksimal bila dipadankan dengan warna merah, putih, ungu, kuning terang, atau abu-abu. Tampilan chic juga didapatkan ketika memadankan hitam dengan coklat tua dan abu-abu sekaligus. Cobalah.

Akali matchy-matchy
Selain membosankan, tampil dengan warna yang sama (dari ujung kepala sampai ujung kaki) juga membuat kita terlihat buruk. Orang yang memakai baju serbahijau terlihat seperti sayuran, sementara orang yang memakai baju serbapink tampil terlalu imut bagaikan anak TK. Ini berlaku juga untuk warna-warna lainnya, kecuali hitam. Selipkan warna lain dalam pakaian kita yang berwarna senada untuk memperbaikinya. Kalau kita memang harus tampil dengan warna yang sama, coba akali dengan warna "kelompoknya". Misalnya memadukan warna merah terang dengan pink pucat atau burgundy. Warna pink dan burgundy adalah turunan dari warna merah.

Pastel cinta netral
Netral adalah warna seperti coklat, beige, khaki, atau abu-abu. Pastel adalah warna yang ringan seperti baby pink, baby blue, abu-abu pucat, hijau muda dan kuning muda. Dua kelompok warna ini berteman dengan baik dan bisa menghasilkan padu-paduan yang bagus. Coba kenakan warna beige dengan baby pink, abu-abu pucat dan biru muda, atau khaki dengan kuning muda. Cantik sekali!

Warna bumi plus warna berry
Warna bumi adalah warna-warna yang bisa kita temukan di bukit dan tanah seperti coklat pasir, coklat lumpur, hijau hutan, atau merah tanah liat. Warna berry adalah warna-warna seperti violet, fusia, atau magenta. Padankan warna bumi dengan warna berry dengan level terang/gelap yang sama.

Kekuatan coklat
Kelompok warna yang paling mudah dipadupadankan adalah coklat. Kelompok coklat terdiri atas coklat, camel, tan (coklat sawo), gold (keemasan), coffee (coklat kopi), auburn (coklat kemerahan), russet (coklat kekuningan), dan beige (krem). Padupadankan warna satu kelompok ini untuk tampilan klasik yang mantap, misalnya camel dengan coklat, tan dan gold, auburn dan coffee, atau russet dan beige.

Warna kontras
Kita bisa tampil menonjol dengan warna yang kontras. Warna kontras paling umum adalah hitam dan putih. Namun warna lain yang bisa dicoba adalah biru dan oranye, ungu dan kuning, abu-abu dan merah, atau abu-abu dan kuning.
 

Browse